apakabar.co.id, JAKARTA – Caleg DPR RI terpilih Rahmat Trianto mencuat di Pilgub Tanah Laut (Tala). Ada poster digital yang memajang wajahnya.
Dalam poster itu, Rahmat dipasangkan dengan Anggota DPRD Tala Yoga Pinis Suhendra. Dengan narasi; “Assalamualaikum Tanah Laut”.
Merespons kabar itu, Rahmat tak membantahnya. Tapi belum pasti. “Masih wacana kok,” ucapnya kepada apakabar.co.id, Senin (8/7).
Hingga kini, ia masih berstatus caleg terpilih NasDem di DPR RI. Bukan sebagai calon bupati ataupun wakilnya.
Lagipula, belum ada instruksi dari NasDem. Ia hanya mengikuti arahan partai.
“Rekom NasDem kan masih ke Abdi Rahman untuk Bupati Tala,” bebernya.
Biar tahu saja. Abdi Rahman adalah mantan Wakil Bupati Tala mendampingi Sukamta. Periode jabatannya habis 2023 tadi.
Abdi mendapatkan rekomendasi untuk maju di Pilbub Tanah Laut, Juni tadi. Suratnya ia terima langsung dari Sekretaris Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) NasDem, Willy Aditya.
Sementara itu, Rahmat Trianto adalah caleg yang terpilih di Pileg 2024 tadi dari NasDem. Ia mengantongi 127.564 suara.
Rahmat adalah mantan dandim. Sebelum memilih pensiun pada 2022, ia bertugas di Kodim Tanah Tumbu berpangkat letkol.