Wahana Honda Raih Penjualan 7.250 Unit Motor di Jakarta Fair 2024

Wahana Honda Raih Penjualan 7.250 Unit Motor di Jakarta Fair 2024 - apakabar.co.id
Wahana Honda meraih penjualan 7.250 unit Motor di Jakarta Fair 2024. Foto: dok. WMS

apakabar.co.id, JAKARTA – Wahana Honda berhasil membukukan penjualan positif sepanjang Jakarta Fair 2024 yang digelar di JIExpo, Kemayoran.

Main Dealer sepeda motor Honda untuk Jakarta – Tangerang ini sukses menjual sebanyak 7.250 unit yang didominasi oleh matic.

Model itu mulai dari BeAT, Genio, Scoopy, Vario 125, Vario 160, Stylo 160, PCX 160 dan ADV 160 dengan total penjualan hampir 7.000 unit.

Sementara untuk product line up Cub, Sport, Big Bike dan EV secara total penjualan mencapai angka lebih dari 250 unit pada gelaran yang diadakan sejak 12 Juni – 14 Juli lalu.

Menurut Division Head of Sales PT Wahana Makmur Sejati, Olivia Widyasuwita, keberhasilan ini tidak terlepas dari dukungan dan antusiasme konsumen yang begitu besar terhadap sepeda motor Honda.

“Kami sangat mengapresiasi kepercayaan yang diberikan oleh masyarakat dan akan terus berkomitmen untuk menyediakan produk dan layanan terbaik bagi pelanggan,” ucap Olivia melalui keterangan resminya, Selasa (16/7).

Lebih jauh ia menambahkan, dari hampir 7.000 unit produk matic Honda, yang menjadi primadona adalah BeAT dan premium matic berkapasitas mesin 160cc.

“Selain itu, produk cub dan sport juga mendapat respons yang sangat baik,” imbuhnya.

Olivia menyebut, pencapaian Wahana Honda tahun ini kembali mampu mengulang kesuksesan di tahun sebelumnya.

Terima kasih kepada semua pengunjung dan konsumen. Sampai jumpa di JFK tahun depan dengan berbagai kejutan lainnya,” tutup Olivia.

44 kali dilihat, 3 kunjungan hari ini
Editor: Denny Firmansyah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *