Menko Zulkifli ke Pejabatnya: Gaspol Swasembada Pangan!

Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan. Foto: Antara

apakabar.co.id, JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan meminta kepada seluruh Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Kementerian Koordinator Bidang Pangan (Kemenko Pangan) yang dilantik di Jakarta, hari ini, untuk bekerja keras guna mewujudkan swasembada pangan.

Zulkifli baru saja melantik 29 orang pejabat tinggi yang terdiri atas seorang Inspektur, empat orang kepala biro, empat orang sekretaris Deputi dan 20 orang asisten deputi.

“Dalam situasi apapun, dalam kondisi apapun, kita harus bekerja keras. Situasinya jauh lebih bagus daripada waktu berjuang kemerdekaan, jadi saya mengajak sosialisasi tidak ada tempat untuk mengeluh dengan keterbatasan yang ada,” katanya di Jakarta, Senin (11/11).

Baca juga: Gencarkan Swasembada Pangan, Menko Zulkifli: Jangan Ditawar!

Meski Kementerian Koordinator Bidang Pangan tergolong baru, Zulkifli menegaskan target swasembada pangan pada 2028 tidak bisa menunggu.

Demi mengejar target tersebut tidaklah mudah. Sebab, perlu melibatkan banyak kementerian/lembaga terkait lainnya. Karena itu, Zulkifli menekankan pentingnya koordinasi.

“Tugas mulia menanti saudara. Kalau ini kita berhasil, maka jutaan rakyat para petani kita itu akan bahagia,” ucapnya.

Baca juga: Asa Swasembada Pangan Berbahan Tanaman Liar

Menko Pangan pun mendorong seluruh jajarannya untuk bergerak cepat mewujudkan swasembada.

“Program yang begitu penting, strategis, baru, semua dimulai dari baru. Tapi tidak ada tempat bagi pejuang untuk ngeluh, tidak ada. Dalam situasi apapun, dalam kondisi apapun, kita harus bekerja keras,” katanya.

14 kali dilihat, 1 kunjungan hari ini
Editor: Bethriq Kindy Arrazy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *