Kupas Chery Tiggo 8 CSH, Teknologi Hybrid Bikin Jarang Isi Bensin

Chery Tiggo 8 CSH (Chery Super Hybrid) hadir di Indonesia - apakabar.co.id
Chery Tiggo 8 CSH (Chery Super Hybrid) resminhadir di Indonesia. Foto: apakabar.co.id/Farhan

apakabar.co.id, JAKARTA – PT Chery Sales Indonesia (CSI) terus melakukan gebrakan untuk pasar otomotif di Indonesia. Salah satunya meluncurkan varian Chery Tiggo 8 CSH dengan teknologi Hybrid.

Pabrikan asal tiongkok ini menyebutnya dengan teknologi Chery Super Hybrid (CSH) yang disematkan pada varian tertinggi dari Tiggo 8 tersebut.

“Chery Tiggo 8 CSH adalah SUV 7 penumpang dengan teknologi Chery Super Hybrid pertama di Indonesia,” kata Rifkie Setiawan, Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia, pada acara Media First Impression & Driving Experince Chery Tiggo 8 CSH, di kawasan PIK, Jakarta, Selasa (15/4).

Mobil ini merupakan gebrakan baru dari pabrikan asal Tiongkok tersebut. Chery Super Hybrid (CSH) ialah teknologi hybrid paling revolusioner yang dibuat oleh Chery.

Selain itu, Chery Tiggo 8 CSH ini juga menjadi satu-satunya mobil di segmen Medium SUV dengan konfigurasi 7 penumpang pertama di Indonesia yang mengusung teknologi tersebut.

“Teknologi ini merupakan bukti nyata dari dedikasi kami dalam menghadirkan solusi mobilitas masa depan yang efisien, cerdas, dan siap menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia yang dinamis,” ungkapnya.

Dengan perpaduan teknologi HEV dan EV, Tiggo 8 CSH hadir tidak hanya sebagai alternatif kendaraan hemat energi, tetapi dapat mengungguli kendaraan listrik murni.

Tidak seperti hybrid konvensional pada umumnya, teknologi CSH ini mampu menghasilkan tenaga ke roda secara independen dari motor listriknya.

Teknologi ini juga memberikan efisiensi energi yang lebih tinggi, akselerasi yang lebih responsif, dan pengalaman berkendara yang lebih halus serta senyap.

“(Chery Tiggo 8 CSH) diharapkan bisa menjadi pilihan terbaik dari segmen Hybrid saat ini dalam hal efisiensi bahan bakar,” jelas Rifkie.

Spesifikasi Chery Tiggo 8 CSH

Chery Tiggo 8 CSH - apakabar.co.id
Menjajal impresi Chery Tiggo 8 CSH. Foto: apakabar.co.id/Farhan

Jantung dari performa impresif Tiggo 8 CSH adalah mesin ACTECO H4J15 berkapasitas 1.500 cc turbo, yang dikembangkan eksklusif untuk platform Chery Super Hybrid generasi terbaru.

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 243 PS dan torsi hingga 215 Nm dengan konsumsi bahan bakar yang sangat efisien, mencapai 76 Km/liter berdasarkan pengujian WLTC.

Efisiensi termal mesin yang mencapai 44,5 persen turut menempatkannya jauh di atas rata-rata standar industri saat ini.

Sinergi antara mesin bertenaga dan motor listrik semakin disempurnakan oleh Transmisi 1DHT Super Electric Hybrid tanpa stepless.

Untuk mendukung performa berkendara jarak jauh maupun aktivitas harian, Chery Tiggo 8 CSH disematkan baterai Lithium Iron Phosphate (Li-Po) yang telah mengantongi sertifikasi IP68 Waterproof.

Baterai tersebut dirancang untuk tahan dalam kondisi suhu ekstrem mulai dari -35°C hingga 60°C. Performa tinggi yang dihasilkan juga memungkinkan TIGGO 8 CSH untuk menempuh jarak hingga 90 Km dalam mode full EV.

Pengisian daya baterai pun sangat praktis, dengan kemampuan pengisian cepat dari 30 hingga 80 persen hanya dalam waktu 20 menit melalui port CCS2.

909 kali dilihat, 13 kunjungan hari ini
Editor: Denny Firmansyah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *