apakabar.co.id, JAKARTA – PT Jakarta Tourisindo (Perseroda)/Jakarta Experience Board (JXB) dan Cognitiv ramaikan Jakarta dengan menghadirkan Mega Instalasi Kreatif Deadpool & Wolverine di tengah kota, tepatnya di kawasan Dukuh Atas, Jakarta.
Instalasi itu diadakan dalam rangka menyemarakkan peluncuran film terbaru dari franchise yang sangat dinantikan tersebut. Instalasi Deadpool & Wolverine akan berlangsung hingga akhir Agustus, menawarkan pengalaman unik bagi warga dan pengunjung Jakarta.
Direktur Utama JXB Yunn Bali Mochammad Yusuf menjelaskan hal itu sebagai wujud komitmen JXB pada aktivasi ruang publik dan beautifikasi kota Jakarta.
“Kami menggandeng stakeholder terkait di dunia kreatif untuk menciptakan pengalaman yang tak terlupakan bagi masyarakat,” kata Yunn Bali dalam keterangannya kepada apakabar.co.id, Senin (5/8).
Kolaborasi itu, kata Yunn Bali mencerminkan dedikasi JXB dalam memanfaatkan ruang publik untuk kegiatan yang inovatif dan menarik.
Mega instalasi kreatif Deadpool & Wolverine tidak hanya menjadi daya tarik visual tetapi juga sebagai bagian dari upaya JXB dan Cognitiv untuk meningkatkan keterlibatan komunitas dalam mempercantik kota.
Berbagai kegiatan interaktif dan spot foto menarik telah dipersiapkan untuk memanjakan pengunjung. “Ini adalah langkah nyata dalam menjadikan Jakarta sebagai pusat kreativitas dan inovasi,” ungkapnya.
Lebih lanjut, JXB berkomitmen untuk terus menghadirkan instalasi kreatif lainnya di kawasan tersebut maupun kawasan lain di Jakarta. Kehadiran instalasi-instalasi itu diharapkan dapat menarik lebih banyak wisatawan dan memberikan dampak positif terhadap perekonomian lokal.
Masyarakat diajak untuk datang dan merasakan langsung keajaiban dari instalasi kreatif, yang sekaligus menjadi bukti nyata dari kolaborasi
sukses antara JXB dan Cognitiv dalam mempromosikan Jakarta Kota Global yang ramah bagi para pelaku kreatif nasional maupun internasional.