apakabar.co.id, JAKARTA – Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya membantah Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan bersama delegasinya keluar ruangan (walk out) saat Presiden RI Prabowo Subianto berpidato di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) D-8 di Kairo Mesir pada Kamis (19/12). Menurut Seskab Teddy, Presiden Turki tidak melakukan walk out.
“Ya tidak walk out lah. Itu di sesi kedua di KTT D-8. Sesi khusus yang membahas Gaza dan Lebanon. Pak Presiden Prabowo harusnya menjadi pembicara pertama, seperti di sesi satu,” terang Mayor Teddy, sapaan akrab Sekretaris Kabinet di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (23/12).
Informasi tersebut menjadi perbincangan publik, setelah video yang berasal dari Sekretariat Presiden itu memperlihatkan sejumlah delegasi KTT D-8 berjalan keluar dari ruangan saat Prabowo menyampaikan pidatonya.
Menurut Mayor Teddy yang terjadi saat itu, tidak demikian. Semua itu itu bermula dari perubahan jadwal pidato yang disampaikan pihak panitia.
Dalam sesi kedua KTT D-8, kata Teddy, Presiden Prabowo seharusnya mendapat giliran pertama untuk menyampaikan pidatonya, seperti pada sesi yang pertama.
Sayangnya, sesi pertama mundur dari jadwal yang direncanakan, yakni pada pukul 14.30 waktu setempat. Adapun menurut jadwal, sesi tersebut seharusnya selesai pada pukul 12.30 waktu setempat.
Hal itu mengakibatkan sesi dua yang dijadwalkan mulai pada pukul 13.00 waktu setempat menjadi molor. Acara baru dimulai pada pukul 15.00 waktu setempat.
“Sebelum sesi dua dimulai, Presiden Prabowo dan Presiden Erdogan sempat makan siang bersama dan duduknya bersebelahan,” ungkap Mayor Teddy.
Teddy menceritakan bahwa Presiden Erdogan yang meminta izin terlebih dahulu untuk bertukar urutan dengan Presiden Prabowo saat pidato, karena ada keperluan. Itu sebabnya, Erdogan meninggalkan lokasi pleno lebih awal.
Itu sebabnya pada saat sesi dua dimulai, Presiden Erdogan tampak berbicara lebih dulu. Ia menyampaikan permohonan maaf karena harus meninggalkan lokasi KTT yang saat itu sempat menyinggung soal kemerdekaan Palestina.
Usai Presiden Erdogan menyampaikan pidato, kata Mayor Teddy, Presiden Prabowo kemudian mendapat giliran berikutnya untuk berbicara.
Dalam video tersebut, terlihat Presiden Erdogan seolah-olah walk out dan meninggalkan lokasi persis ketika Presiden Prabowo mulai berbicara.