apakabar.co.id, CIANJUR – Korban terdampak bencana pergeseran tanah di Kampung Sukajadi dan Kampung Pasircinde, Desa Jatisari, Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat sudah mendapatkan bantuan dari Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Cianjur. Bantuan berupa bahan pokok segera disalurkan kepada warga terdampak bencana pada Sabtu (27/4).
Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Cianjur Yudi Suhartoyo membenarkan bantuan telah diberikan kepada warga Desa Jatisari. “Bantuan berupa sembako sudah kita kirim ke pihak desa dan nantinya disalurkan kepada warga oleh Forkopincam Bojong Picung,” tutur Yudi, Sabtu (27/4).
Menurutnya, bantuan sembako tersebut siap disalurkan ke lokasi yang merupakan tempat pengungsian sementara. Salah satunya ke rumah-rumah saudara yang menjadi tempat berlindungnya para korban terdampak pergeseran tanah.
“Saat ini pengungsi menyebar di beberapa permukiman warga atau saudara. Logistik disalurkan langsung ke warga terdampak yang mengungsi di rumah-rumah warga atau saudara sekitarnya yang tidak terdampak,” jelasnya.
Sementara untuk dapur umum, pihak dinas sosial masih memantu dan mencari lokasi yang aman. Pasalnya, sempat ada rencana untuk memasang dapur umur di lokasi terdampak pergeseran tanah.
“Saat ini pengungsi menyebar di beberapa permukiman warga sehingga belum dibentuk dapur umum,” tegasnya.
Uting (50), warga terdampak pergeseran tanah mengaku bersyukur karena sudah ada bantuan yang dikirimkan untuk warga terdampak.
“Bantuan ini sangat penting bagi kami warga terdampak, karena kita kan mengungsi. Meskipun mengungsi di rumah saudara tapi tetap kita butuh,” tutupnya.