Beli Maka Cavalry di IIMS 2025 Langsung Dapat Cashback Rp3 Juta

MAKA Cavalry diguyur promo di IIMS 2025 - APAKABAR.CO.ID
MAKA Cavalry diguyur promo di IIMS 2025. Foto: dok. Maka

apakabar.co.id, JAKARTAMaka Motors hadir di pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 dengan memperkenalkan produk motor listrik andalannya, Maka Cavalry.

Chief Marketing Officer Maka Motors, Ghalila Gumai mengatakan bahwa pihaknya sangat senang dengan antusiasme masyarakat terhadap Cavalry.

“Cavalry dapat sambutan luar biasa sejak diluncurkan Januari 2025 lalu. Oleh karena itu, kami berikan apresiasi kepada para konsumen dengan hadirkan promo khusus selama IIMS 2025,” kata Ghalila dalam siaran persnya, Selasa (18/2).

Adapun Maka Cavalry diguyur beragam promo menarik seperti cashback hingga Rp3 juta bagi yang membeli EV berjuluk “Motor Paling Enak” tersebut.

Tidak hanya itu, produsen otomotif lokal ini juga menyediakan program promosi bundling aksesori eksklusif, serta tebus murah Maka Charger+.

“Promosi DP ringan dan cashback besar ini menjadi kesempatan berharga dan tidak boleh dilewatkan masyarakat,” imbuh Ghalila.

Lantas secara detail promo Maka di IIMS 2025 memiliki tiga skema promosi yang bisa dipilih konsumen sesuai dengan kebutuhan masing-masing.

Pertama, program cashback Rp3 juta untuk setiap pembelian secara kredit, dan ada cashback Rp2 juta untuk setiap pembelian secara tunai.

Kemudian kedua, ada program bundling untuk setiap pembelian secara kredit yang akan mendapatkan 1 unit Shad Top Box dan tambahan cashback sebesar Rp1,8 juta.

Sedangkan setiap pembelian secara tunai akan mendapatkan 1 unit Shad Top Box dan tambahan cashback sebesar Rp800 ribu.

Terakhir, ada penawaran tebus murah Maka Charger+ setiap pembelian secara tunai hanya dengan Rp750 ribu dari harga normal Rp2,75 juta.

Bahkan, setiap pembelian secara kredit akan mendapatkan Maka Charger+ secara cuma-cuma alias gratia.

Menariknya lagi, untuk menikmati program promo tersebut konsumen hanya perlu menyiapkan booking fee minimal Rp500 ribu untuk setiap jenis atau skema promo.

Soal spesifikasi, Maka Cavalry mampu menjangkau jarak tempuh sejauh 160 km, kecepatan maksimum 105 km/jam, dan kemampuan menanjak hingga 30 derajat.

Akselerasinya juga instan dari 0-60 km/jam hanya dalam 4,8 detik., dengan 2 pilihan mode berkendara, yaitu Hi-Torque dan Hi-Regen.

Skutik listrik yang cukup gambot ini juga sudah dilengkapi dengan suspensi ganda yang dapat diatur.

Hadir dalam enam pilihan warna, Maka Cavalry dipasarkan dengan harga Rp35,85 juta untuk on the road Jakarta.

24 kali dilihat, 1 kunjungan hari ini
Editor: Denny Firmansyah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *