Ekbis  

Fasilitas Perbankan dan Pendidikan Siap Groundbreaking di IKN

Ibu Kota Nusantara (IKN). Foto: Dok Kementerian PUPR

apakabar.co.id, JAKARTA – Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan melakukan groundbreaking kelima di IKN pada 2-3 minggu mendatang.

Kepala OIKN Bambang Susantono menerangkan groundbreaking kelima akan dilakukan di fasilitas perbankan dan pendidikan.

“Sektor perbankan akan masuk di sana dan beberapa fasilitas pendidikan. Salah satu yang sudah masuk kan Jakarta International School, tapi di sana jadi Nusantara International School, NIS,” katanya di Jakarta, Sabtu (17/2).

Bambang mengungkapkan total investasi publik dan swasta yang sudah dikantongi OIKN hingga Januari 2024 sebesar Rp47,5 triliun.

Adapun investasi yang berasal hanya dari swasta sekitar Rp35,9 triliun, baik yang sudah dilakukan groundbreaking dan sedang proses.

Beberapa investor swasta dan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) juga sudah mulai membangun hotel bintang lima, kawasan pergudangan dan logistik, Nusantara Warehouse hingga Nusantara Logistic Hub.

Investasi pemerintah ini akan memicu swasta-swasta lain untuk masuk ke dalam dan makin lama akan macam-macam,” ucapnya.

OIKN menargetkan investasi tahun ini sebesar Rp100 triliun, baik dari publik maupun swasta. Investasi publik tersebut bisa berasal dari BUMN hingga lembaga non-pemerintah.

10 kali dilihat, 1 kunjungan hari ini
Editor: Bethriq Kindy Arrazy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *