1446
1446

Makan Bergizi Gratis di SDN Tugu, Gibran: Terbuka Untuk Uji Coba Skema Lain

Wakil presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka meninjau uji coba makan bergizi gratis di SDN Tugu, Jebres, Solo, Jumat, (26/07). Foto: apakabar.co.id/Fernando Fitusia

apakabar.co.id, SOLO – Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka meninjau uji coba makan bergizi gratis di SDN Tugu, Jebres, Solo, Jumat (26/07).

Di SDN Tugu, Gibran sempat mengecek menu yang akan dikonsumsi para siswa. Para siswa yang menerima makanan bergizi gratis tersebut menyantap dengan lahap.

Sesuai rencana, masa uji coba akan digelar selama tiga bulan. Pada masa itu, semua masukan dari sejumlah pihak akan menjadi perhatian untuk perbaikan.

“Hari ini menunya ada ayam, sayur, nasi, pisang sama susu. Uji coba akan berjalan selama 3 bulan. Nanti kita akan banyak menerima masukan evaluasi dari para guru, pak wali kota, orang tua, murid-muridnya sendiri ataupun dari komite dari ahli gizi,” jelas Gibran.

Gibran menjelaskan besaran anggaran untuk makan bergizi gratis setara dengan Rp 15.000. Program uji coba akan berjalan sampai bulan Oktober dan setiap harinya dengan menu yang berbeda.

“Sekali lagi tidak ada anggaran makan siang makan bergizi gratis ini di angka Rp 7.500. Tidak ada. Untuk generasi muda untuk anak-anak kita, kita tidak boleh pelit,” tegasnya.

Setelah dari Solo, Gibran membeberkan akan meninjau uji coba makan bergizi gratis di Surabaya pada minggu depan.

“Dalam 1 minggu saya pasti ngecek di banyak tempat. Hari ini kita dibantu sama gojek, jadi yang masak merchant gojek UMKM. UMKM biar bisa mendapat dampak juga dari program ini,” paparnya.

Meski demikian, Gibran kembali menegaskan bahwa yang terjadi saat ini masih dalam tahap uji coba. Ke depan, sangat terbuka untuk mencoba skema-skema lainnya yang lebih tepat sasaran dan efisien.

“Kalau hari memanfaatkan UMKM. Mungkin besok bisa mencoba Central Kitchen atau mungkin orang tua murid bisa gotong royong memasak. Anggarannya kita serahkan ke sekolah,” ujarnya.

Gibran menambahkan, “Ini kita jalankan secara bertahap dan sekali lagi khususnya di area 3T (tertinggal, terdepan, terluar). Anggarannya sudah terpasang.”

1,061 kali dilihat, 1 kunjungan hari ini
Editor: Jekson Simanjuntak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *