Pilkada Jakarta 2024, KPU DKI Sahkan Pasangan Pram-Rano sebagai Pemenang

Suasana rapat pleno Penetapan Hasil Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2024 di Hotel Sari Pan Pasific Jakarta, Minggu (8/12/2024). Foto: ANTARA

apakabar.co.id, JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta menetapkan pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno (Si Doel) sebagai peraih suara terbanyak dalam Pilkada Jakarta 2024.

Ketua KPU Provinsi DKI Jakarta Wahyu Dinata dalam rapat pleno Penetapan Hasil Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2024, Minggu (8/12) menyebut rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara dari setiap kabupaten/kota dalam Pilkada Jakarta 2024 dinyatakan sah.

“Berita acara sertifikasi rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara dari setiap kabupaten/kota dalam pemilihan gubernur dan wakil gubernur DKJ 2024, saya nyatakan sah,” ungkap Ketua KPU Provinsi DKI Jakarta Wahyu Dinata dalam rapat pleno Penetapan Hasil Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2024, Minggu (8/12).

Pram-Doel dinyatakan mendapatkan suara terbanyak yakni 2.183.239 suara, disusul paslon lainnya yakni nomor urut 1, Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) sebesar 1.718.160 suara. Di posisi ketiga ada paslon nomor urut 2, Dharma Pongrekun-Kun Wardana dengan 459.230 suara.

Hasil penghitungan suara melalui rapat pleno rekapitulasi tingkat provinsi di Kepulauan Seribu tercatat suara Pramono-Rano berhasil sebesar 7.456 suara. Sementara RIDO meraih 6.578 suara, dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana 653 suara.

Lalu, di Jakarta Barat paslon nomor urut 3 Pram-Doel unggul dengan perolehan 500.738 suara. Disusul RIDO sebanyak 386.880 suara, dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana 109.457 suara.

Di Jakarta Selatan, Pramono-Rano juga memimpin dengan perolehan 491.017 suara. Mengungguli RIDO dengan 375.391 suara, dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana sebanyak 90.294 suara.

Selain itu, Pramono-Rano juga unggul di Jakarta Timur dengan raihan 635.170 suara, disusul RIDO 535.613 suara, dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana 136.935 suara di posisi terakhir.

Berikutnya di Jakarta Utara, Pram-Rano memimpin dengan raihan 328.486 suara, RIDO di posisi kedua mengumpulkan 261.463 suara, dan di posisi buncit ada Dharma Pongrekun-Kun Wardana dengan 77.026 suara.

Terakhir di Jakarta Pusat, Pramono-Rano unggul dengan 220.372 suara. Disusul Ridwan Kamil-Suswono melalui perolehan 152.235 suara, dan di posisi akhir Dharma Pongrekun-Kun Wardana mencapai 44.865 suara.

Menurut Wahyu, hasil rekapitulasi tersebut akan diunggah di laman resmi KPU DKI Jakarta. Ia juga mengucapkan apresiasi kepada seluruh pihak yang hingga saat ini sudah bekerja dengan sangat baik, termasuk masyarakat dalam menyukseskan Pilkada Jakarta.

274 kali dilihat, 1 kunjungan hari ini
Editor: Jekson Simanjuntak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *