Banner Iklan
Sport  

Fajar/Rian Tembus 16 Besar Indonesia Masters 2025, Siap Hadapi wakil Malaysia

Ganda Putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Foto: PBSI

apakabar.co.id, JAKARTA – Pasangan ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses melaju ke babak 16 besar Daihatsu Indonesia Masters 2025 setelah meraih kemenangan dramatis di babak pertama.

Bertanding di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (21/1), Fajar/Rian berhasil mengalahkan pasangan Denmark, Daniel Lundgaard/Mads Vestergaard, dengan skor 13-21, 21-19, 21-11 dalam waktu 54 menit.

Meski sempat tertinggal di gim pertama akibat banyak melakukan kesalahan, Fajar/Rian mampu bangkit di gim kedua dan ketiga dengan permainan lebih agresif.

“Kami mencoba mempercepat tempo permainan dan akhirnya menemukan pola yang pas,” ujar Rian.

Dengan kemenangan ini, Fajar/Rian siap menghadapi wakil Malaysia, Low Hang Yee/Eng Cheong Ng, yang sebelumnya mengalahkan pasangan Indonesia, Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

“Diandalkan jadi juara itu merupakan tantangan dan motivasi buat kami. Kami juga sudah lama tidak menjadi juara. Kami ingin tampil lebih baik lagi di laga selanjutnya,” ucap Fajar.

Sementara itu, perjalanan Rahmat/Yeremia harus terhenti di 32 besar setelah kalah 14-21, 21-19, 18-21 dari Low Hang Yee/Eng Cheong Ng.

Pasangan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani juga gagal melaju lebih jauh setelah dikalahkan pasangan China, Xie Hao Nan/Zeng Wei Han, dengan skor 21-15, 15-21, 16-21.

 

13 kali dilihat, 1 kunjungan hari ini
Editor: Raikhul Amar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *