Sport  

Jonatan Christie Kalah, Wakil Indonesia Habis di China Open 2024

Tunggal Putra Indonesia, Jonatan Christie saat tampil di China Open 2024, Sabtu (21/9). Foto: PBSI

apakabar.co.id, JAKARTA – Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie harus terhenti langkahnya di semifinal China Open 2024.

Pasalnya, juara All England 2024 itu menyerah dari wakil tuan rumah Weng Hong Yang dua gim langsung 17-21, 18-21 di Olympic Sports Center Gymnasium Changzhou, Sabtu (21/9).

Meski kalah, Jojo -sapaan akrab Jonatan- tetap bersyukur bisa mencapai semifinal di ajang BWF Super 1000 tersebut.

Apalagi, ini menjadi turnamen keduanya secara beruntun lolos hingga empat besar. Sebelumnya, Jojo kalah di Semifinal Hong Kong Open 2024 pekan lalu.

“Hari ini saya akui penyelesaiannya kurang tenang dan mengolah bolanya agak ragu-ragu. Kurang plong, sangat disayangkan tapi ini jadi pelajaran yang sangat berharga,” ucap Jojo.

Dengan kekalahannya tersebut, Indonesia dipastikan tanpa mengirim wakilnya di Final China Open 2024.

Sebelumnya, ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin juga kandas dari pasangan Malaysia Goh Sze Fei/Nur Izzuddin dua gim langsung 14-21, 22-24.

“Kami ingin menang tapi hasilnya kalah. Harus diakui Goh/Izzuddin hari ini bermain sangat solid, sangat konsisten dari awal sampai akhir,” kata Fikri.

Padahal, Fikri/Daniel sebenarnya memiliki kepercayaan diri yang baik menghadapi lawannya tersebut.

Sebab mereka sebelumnya berhasil mengalahkan Goh/Nur di babak 16 besar Hong Kong Open 2024, pekan lalu.

Namun, Daniel mengakui bahwa unggulan ketujuh itu bermain lebih baik dan mampu mengontrol permainan. Kondisi itu yang membuatnya kesulitan meraih poin dan memenangkan pertandingan.

“Kami akan berusaha lagi ke depannya. Tapi hasil semifinal Super 1000 patut disyukuri, penting untuk ranking kami,” lanjutnya.

Setelah Ini, Fikri/Daniel akan kembali mempersiapkan diri untuk mengikuti Kejuaraan di Macau Open 2024 yang berlangsung di 24-29 September nanti.

Begitu juga dengan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

Mereka mengatakan akan langsung mengalihkan fokusnya ke Macau Open usai tersingkir di semifinal China Open 2024.

Dejan/Gloria takluk dari unggulan kedua asal China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping juga dengan dua gim langsung, 16-21, 15-21.

6 kali dilihat, 6 kunjungan hari ini
Editor: Raikhul Amar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *