Hadir di FHI 2024, CY Beverages Bawa Minuman Matcha yang Wajib Dicoba

CY Beverages membawa minuman matcha di FHI 2024 - apakabar.co.id
CY Beverages membawa minuman matcha di FHI 2024. Foto: dok. CY

apakabar.co.id, JAKARTA – Pameran  Food & Hospitality Indonesia atau FHI 2024 resmi digelar dengan menghadirkan sekitar 1.000 merek dagang dari industri perhotelan, makanan dan minuman.

Pameran yang digelar mulai 23 hingga 26 Juli 2024 di JIExpo, Kemayoran ini merupakan edisi ke-18 yang ditandai berubahnya nama menjadi Food & Hospitality Indonesia (FHI), sebelumnya Food & Hotel Indonesia.

Pameran ini diikuti lebih dari 500 perusahaan dari 20 negara dan 7 paviliun negara. Termasuk Amerika Serikat, Cina, India, Jerman, Malaysia, Republik Korea, dan Thailand.

Selain bisa melihat pameran, para pengunjung FHI 2024 juga akan  mendapatkan kesempatan untuk belajar dari para pemain terbaik dalam industri.

Di samping itu, pengunjung juga bisa menjalin jaringan bisnis dengan para profesional unggulan dunia di industri ini melalui berbagai acara dan kompetisi menarik.

Salah satu peserta yang meramaikan FHI 2024 yaitu CY Beverages, yang menawarkan beragam minuman berkualitas premium, yang wajib dicoba.

Perusahaan ini mengajak pengunjung untuk membuktikan sendiri kualitas produk minuman mereka, mulai dari matcha, kopi, minuman berbahan baku ubi, hingga teh.

CEO CY Beverages, Calvin Yong menyatakan bahwa sejak awal berdirinya, perusahaannya fokus pada produksi minuman bubuk berkualitas premium, terutama matcha dengan berbagai variannya.

“Sebagai brand terdepan dalam industri minuman, CY Beverages menawarkan koleksi matcha terlengkap yang pasti akan memenuhi selera dan kebutuhan Anda,” ujar Calvin Yong pada di Jakarta, Selasa (23/7).

CY Beverages hadir di Food & Beverages Indonesia atau FHI 2024 - apakabar.co.id
CEO CY Beverages, Calvin Yong saat presentasi di Food & Beverages Indonesia atau FHI 2024. Foto dok. CY

Pada FHI kali ini, CY Beverages tidak hanya membawa berbagai pilihan matcha, tetapi juga solusi minuman lainnya yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan penikmat setianya.

“Mulai dari teh, kopi, hingga minuman kesehatan, semua akan hadir di booth kami,” ungkap Calvin.

CY Beverages dikenal sebagai produsen minuman dengan koleksi matcha terlengkap, bahkan mensuplai 50 persen kebutuhan matcha di Indonesia.

Matcha yang ditawarkan dapat digunakan sebagai bahan baku makanan, minuman bubuk, hingga minuman matcha siap saji.

“Sebagai solusi beverages terpadu, kami yakin dapat memenuhi segala kebutuhan minuman Anda,” kata Calvin.

Perusahaan ini menjamin kualitas produknya dengan memilih bahan baku matcha berkualitas tinggi dari Jepang.

Meskipun saat ini fokus pada konsumen kelas atas yang menginginkan kualitas premium, CY Beverages berencana untuk menjangkau pasar yang lebih luas.

“Saat ini penikmat matcha di Indonesia menginginkan kualitas premium, makanya kami hadirkan bahan baku berkualitas dari Jepang. Tetapi nanti akan kami jajaki matcha dari Bandung dengan harga yang lebih terjangkau,” jelas Calvin.

CY Beverages didirikan pada 2016 dan berdedikasi untuk menyediakan produk minuman berkualitas tinggi.

Dengan fokus pada inovasi dan kepuasan pelanggan, perusahaan ini terus menghadirkan berbagai pilihan minuman yang sesuai dengan tren dan kebutuhan pasar.

54 kali dilihat, 1 kunjungan hari ini
Editor: Denny Firmansyah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *