Flash, News  

SBR Jamu Guru Syairazi, Bahas Dakwah di Tanah Bumbu

Anggota DPR RI Syamsul Bahri R (dua dari kanan) menjamu Pimpinan Ponpes Dalam Pagar Kandangan Kiai Haji Ahmad Syairazi di rumahnya, Minggu (28/7). Foto: apakabar.co.id

apakabar.co.id, BATULICIN – Syamsul Bahri R (SBR) menjamu Pimpinan Ponpes Dalam Pagar (Dalpa) Kandangan Kiai Haji Ahmad Syairazi di rumahnya, Minggu (28/7). Mereka berbincang hangat.

“Alhamdulillah hari ini Guru Syairazi dapat menyempatkan waktu menyambangi saya,” ungkap Anggota DPR RI itu.

Dalam perbincangan hangat itu, SBR dan Guru Syairazi membahas soal pengembangan dakwah Islam. Terutama di Tanah Bumbu.

Kata SBR, ia banyak dapat masukan. Termasuk soal pembangunan pondok yang bakal dikelola bersama Guru Syairazi.

Bagi dia, Guru Syairazi adalah tokoh ulama yang masyhur. Punya ribuan santri di Ponpes Dalpa Kandangan yang sudah berdiri belasan tahun.

“Sudah sepatutnya saya meminta wejangan kepada beliau. Saya berharap Tuan Guru Syairazi berkenan selalu membimbing dan memeberi arahan,” tuturnya.

Dalam momentum yang sama, Guru Syairazi merasa bahagia. Ia dapat bersilaturahmi dengan SBR.

“Semoga silatuhrahmi yang baik ini selalu terjalin dan kita semua diberikan kesehatan,” ucapnya.

Biar tahu saja. SBR berencana bakal membangun Cabang Ponpes Dalpa di Tanah Bumbu.

Sebelum menjamu, SBR sempat mengajak Guru Syairazi menengok lokasi tersebut. Lahannya berada di Jalan Bina Bersama, Desa Sarigadung, Kecamatan Simpang Empat seluas 4 hektere.

115 kali dilihat, 1 kunjungan hari ini
Editor: Fahriadi Nur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *