Tamliha Tantang Saidi: Banjar Butuh Bupati Ideal

Anggota DPR RI Syaifullah Tamliha (kiri) dan Bupati Banjar Saidi Mansyur. Foto: Kolase apakabar.co.id

apakabar.co.id, BANJAR – Pilbub Banjar di Kalimantan Selatan kian hangat. Petahana; Saidi Mansyur ditantang legislator kawakan Syaifullah Tamliha.

Dinamika itu, memantik reaksi Abdul Haris Makkie. Ia tokoh sekaligus eks Ketua PWNU Kalsel.

Haris punya pandangan. Bahwa Kabupaten Banjar punya karakteristik yang spesifik. Keseharian masyarakatnya kental dengan keagamaan.

Kata dia, Bupati Banjar idealnya adalah tokoh yang berpengalaman dan agamis. Juga tentu saja disukai masyarakat.

“Semua kontestan tentu harus mengukur kemampuannya. Baik soal pengalaman, pengetahuan agama dan elektabilitas,” tuturnya, Senin (22/7).

Saidi, Bupati Banjar satu periode. Sementara Tamliha berpengalaman malang-melintang sebagai anggota DPR RI sejak 2009 hingga sekarang.

Tapi, namanya juga pilkada. Maka satu paket. Haris menilai siapa yang bakal jadi pasangan calon bupati juga jadi penentu.

“Artinya, pasangan tersebut harus saling mengisi,” ucapnya.

Hingga kini, Saidi maupun Tamliha belum punya nama pasti pendamping mereka. Kandidatnya, masih ditutup rapat.

Sempat muncul kandidat pasangan Tamliha. Yakni Antung Aman. Ia politikus Golkar, anggota DPRD Banjar. Tapi, baru sebatas wacana yang dicuatkan Gerindra.

Di kubu Saidi, ada nama wakilnya sendiri; Said Idrus. Tapi juga belum pasti. NasDem kabarnya punya opsi lain yang mengarah ke Golkar.

Kembali ke Haris. Sekali lagi, kata dia, pasangan juga bakal jadi penentu. Karena akan jadi penguat. Dengan kata lain, mesti pilih nama yang tepat.

“Akan menjadi nilai plus bagi pasangan tersebut jika calon kepala daerahnya memiliki kelebihan dan memenuhi kriteria berpengalaman, agamis dan disukai masyarakat,” tandasnya.

Lantas, bagaimana dengan kekuatan partai pendukung? Tamliha punya PPP dan Gerindra. Demokrat serta PKS kabarnya juga ingin memberikan dukungan. Pun PKB.

Sementara Saidi, sudah pasti dengan NasDem. Golkar juga dikabarkan bakal mengeluarkan rekomendasi. Selaras dengan koalisi mereka di Pilgub Kalsel.

Sementara itu, Gerindra mengeklaim, Tamliha bahkan berada di posisi puncak elektabilitas. Mengacu hasil survei internal yang mereka lakukan.

“Kemampuan dan kualitas Pak Syaifullah Tamliha sudah tidak diragukan lagi. Apalagi beliau nanti akan didampingi calon wakil bupati yang memang tokoh Serambi Mekkah,” ucap Ketua DPC Gerindra Banjar, Muhammad Rofiqi baru-baru ini.

199 kali dilihat, 1 kunjungan hari ini
Editor: Fahriadi Nur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *