Chery Tiggo 5X Meluncur di Indonesia, Ada Harga Spesial Mulai Rp239 Juta

CSI resmi meluncurkan Chery Tiggo 5X dengan harga mulai Rp239 juta - apakabar.co.id
CSI resmi meluncurkan Chery Tiggo 5X dengan harga mulai Rp239 juta. Foto: apakabar.co.id/DF

apakabar.co.id, JAKARTA – PT Chery Sales Indonesia (CSI) akhirnya resmi meluncurkan Chery Tiggo 5X yang dipasarkan dengan harga mulai Rp239 juta untuk on the road (OTR) Jakarta.

Assistant Vice President PT CSI, Zeng Shuo menerangkan bahwa harga banderol Tiggo 5X tersebut merupakan penawaran khusus untuk 1.000 pembeli pertama.

“Kami memberikan potongan sebesar Rp10 juta dari banderol awal sebesar Rp249 juta menjadi Rp239 juta bagi 1.000 pembeli Tiggo 5X pertama,” ujar Zeng Shuo saat peluncuran di kawasan Jakarta Selatan, Kamis (13/6).

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa pihaknya juga menawarkan program layanan purna jual berupa garansi harga jual kembali sebesar 70 persen dari nilai pembelian pertama.

“Selain itu, manfaat purna jual lainnya bagi konsumen seperti tambahan garansi mesin 1.000.000 km atau 10 tahun, garansi kendaraan 6 tahun atau 150.000 km, dan garansi biaya jasa perawatan selama 4 tahun atau 60.000 km,” terangnya.

Chery Tiggo 5X yang diperkenalkan perdana pada ajang IIMS 2024, Februari lalu, hadir dengan menawarkan fitur-fitur canggih, kualitas yang mumpuni, hingga filosofi desain.

Compact SUV 5-Seater ini dibekali fitur keselamatan mumpuni seperti rangka yang kokoh menggunakan lebih dari 78 persen baja berkekuatan tinggi, sehingga memastikan keamanan dan ketahanan yang optimal.

Menurut Product Manager PT CSI, Eko Fahrurozi, Compact SUV ini sudah dilengkapi dengan beragam fitur-fitur pendukung keselamatan seperti teknologi 7 ADAS.

“Ketujuh ADAS itu yakni Lane Departure, Blind Spot Detection, Rear Cross Traffic Alert, Adaptive Cruise Control, Front Collision Warning, Autonomous Emergency Braking, dan Intelligent High-beam Control Headlamp,” ucapnya.

Ditambah lagi tersedianya 6 Airbag, Electric Sunroof, 360° Camera dengan balutan layar sentuh 10,25 Inci yang diklaim tak ada pada produk lain di kelasnya.

Dari sisi eksterior, mobil pesaing Honda WR-V dan Wuling Alvez ini hadir dengan desain yang elegan dan timeless, serta terkesan premium.

Lekuk-lekuk eksterior yang tegas dan aerodinamis, dipadukan dengan sentuhan gril depan yang terinspirasi dari wajah harimau, memberikan kesan gagah dan berwibawa.

Berkat lampu LED dan fitur daytime running dengan material crystal diamond lens, Tiggo 5X semakin gagah dengan dimensi panjang 4.318 mm, lebar 1.830 mm dan tinggi 1.670 mm.

Sementara itu, untuk interiornya tampak mewah dengan material berkualitas tinggi, sehingga menciptakan suasana kabin nyaman dan berkelas.

Berbicara performa, Chery Tiggo 5X menggunakan mesin 1.5L VVT yang mampu menghasilkan tenaga 113 ps dan torsi 138 Nm, dipadukan dengan transmisi CVT yang responsif.

Membawa slogan “Go be Young”, Chery Tiggo 5X hadir dalam dua varian, yakni Classic yang dipasarkan Rp249 juta, dan Champion dibanderol Rp279 juta.

Banderol tersebut belum mendapatkan harga khusus untuk 1.000 konsumen pertama, yang mendapatkan diskon masing-masing Rp10 juta.

39 kali dilihat, 1 kunjungan hari ini
Editor: Denny Firmansyah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *