Kawasaki KLX150 Series Terbaru Meluncur di Indonesia, Dibanderol Rp 33 Jutaan

Kawasaki KLX150SM SE Neon Green - apakabar.co.id
KMI meluncurkan Kawasaki KLX150 Series MY 2025. Foto: dok. KMI

apakabar.co.id, JAKARTA – PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) kembali merilis dua motor andalannya, Kawasaki KLX150 Series, yakni KLX150S dan KLX150M Model Year 2025.

Kawasaki KLX150 Series ini hadir dengan konsep The Real Supermoto Model in Indonesia yang menonjolkan desain grafis terbaru.

Head Sales & Promotion PT KMI, Michael Tanadhi mengatakan, tingginya minat konsumen pada motor trail mendorong pihaknya untuk terus menghadirkan varian terbaru setiap tahun.

“Dengan hadirnya lima warna terbaru dari seri Supermoto, kami yakin membuat Kawasaki Lovers semakin tertarik untuk memilikinya,” kata Michael, dalam keterangan resminya, Rabu (22/5).

Kawasaki KLX150S Lime Green - apakabar.co.id
Kawasaki KLX150S Lime Green. Foto: dok. KMI

KLX150S tersedia dengan dua warna, yakni battle gray dan lime green. Seri Supermoto KLX150SM hadir dengan dengan warna tunggal, yakni ebony.

Sedangkan untuk KLX150SM SE hadir dalam empat warna, yakni ebony, bright white, battle gray dan neon green.

Kemudian seri KLX150SM hadir dengan warna black dan seri special edition hadir dengan warna gold.

Kawasaki KLX150SM SE Battle Gray - apakabar.co.id
Kawasaki KLX150SM SE Battle Gray. Foto: dok. KMI

Motor berkapasitas 150 cc ini telah dibekali dengan lampu LED dan ban berukuran 17 inci, wheel travel 175 mm dan speedometer full LCD.

Seperti halnya Model Year 2025, bodi motor varian terbaru ini dirancang sedemikian rupa agar performanya lebih agresif dan bertenaga.

KMI mengklaim, dua varian terbaru ini menggunakan rangka yang terbukti tangguh di kelasnya.

Selain itu, motor ini juga ditunjang dengan fitur aksesori berupa digital instrumentation, hand covers, skid plate, stang fat bar, frame covers dan black rims.

Kawasaki KLX150SM Ebony - apakabar.co.id
Kawasaki KLX150SM Ebony. Foto: dok. KMI

Bagi pencinta motor trail yang berminat meminang motor trail ini sudah bisa melakukan pembelian pada akhir Mei 2024.

Terkait harga, KMI membanderol KLX150S dan KLX150SM Model Year 2025 dengan harga Rp 33.700.000 on the road Jakarta.

Sedangkan untuk KLX150SE Model Year 2025 dibanderol dengan harga Rp 40.300.000 on the road Jakarta.

24 kali dilihat, 1 kunjungan hari ini
Editor: Denny Firmansyah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *