Wahana Raih Juara 2 di KLHN 2024, Bukti Komitmen Beri Layanan Terbaik

Layanan pit express di main dealer wahana - apakabar.co.id
Layanan pit express di main dealer Wahana. Foto: apakabar.co.id/DF

apakabar.co.id, JAKARTA – Main Dealer motor Honda Jakarta-Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) meraih prestasi di Kontes Layanan Honda Nasional (KLHN) 2024 yang sudah memasuki tahun ke-15.

Lewat proses seleksi yang ketat dari tingkat regional, perwaklian Wahana bersaing dengan 203 orang di babak penjurian nasional dari 29 main dealer sepeda motor Honda seluruh Indonesia.

Ajang yang diadakan oleh PT Astra Honda Motor dengan mengusung tema “Kolaborasi Satu Hati untuk Indonesia, Lebih Dekat, Lebih Hangat” ini untuk menguji kemampuan front line people dalam memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen.

Pada ajang KLHN 2024 ada tujuh kategori yang dilombakan, yaitu Front Line People Reguler, Front Line People Wing/Big Wing, Pimpinan Jaringan Honda Reguler Dealer.

Kemudian ada kategori Pimpinan Jaringan Honda Wing/Big Wing Dealer, Deliveryman Reguler Dealer, Deliveryman Wing/Big Wing Dealer, dan Customer Retention Officer.

Wahana Raih Juara 2 di KLHN 2024, Bukti Komitmen Beri Layanan Terbaik - apakabar.co.id
Wahana meraih juara 2 di KLHN 2024, bukti komitmen beri layanan terbaik. Foto: dok. WMS

Setelah melalui beberapa penilaian presentasi project dan studi kasus, Perwakilan Wahana tempati posisi kedua untuk kategori Pimpinan Jaringan Honda Wing/Big Wing Dealer, yang diraih oleh Chia Fen Ly (Afen) dari Nambo Motorindo Jaya dealer.

Head of Customer Care PT WMS, Siti Mulyanah mengatakan prestasi ini menjadi bukti kalau perusahaannya selalu komitmen untuk hadirkan layanan terbaik kepada konsumen melalui front line people.

“Harapannya tentu, pemenang bisa berbagi ilmu dan pengalaman kepada seluruh FLP di jaringan dealer Jakarta – Tangerang,” ujarnya dalam keterangan resmi, Jumat (9/8).

Sementara itu, Head of HCQD PT WMS, Taryudin menyampaikan bahwa pihaknya terus melakukan pelatihan untuk mempersiapkan para kontestan mewakili regional, ini tentu bukan ajang mudah buat para front line people.

“Jadi, demi hasil yang maksimal sejak awal 2024, kami lakukan training dan mentoring, kerja keras yang mereka lakukan akhirnya berbuah hasil positif,” tuturnya.

32 kali dilihat, 1 kunjungan hari ini
Editor: Denny Firmansyah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *