OTOTEKNO

GAC Indonesia Hadir di GJAW 2025, Tawarkan Paket ‘Masterpiece Comfort Deals’ Senilai Rp150 Juta

Booth GAC Aion di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025. Foto: dok. GAC Indonesia
Booth GAC Aion di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025. Foto: dok. GAC Indonesia
apakabar.co.id, TANGERANG - GAC Indonesia kembali meramaikan Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 yang digelar pada 21–30 November 2025 di ICE BSD. Tahun ini, GAC membawa tema besar “The Great Art of Comfort”, yang merepresentasikan pengalaman kenyamanan menyeluruh melalui desain, teknologi, dan layanan yang diberikan kepada pengunjung.

CEO GAC Indonesia, Andry Ciu, menegaskan bahwa kenyamanan tidak hanya hadir dari produk, tetapi juga dari proses kepemilikan kendaraan listrik itu sendiri.
“Melalui Masterpiece Comfort Deals, kami ingin memastikan kenyamanan dalam memiliki kendaraan listrik bisa dirasakan sejak awal. Dengan rangkaian program yang kami tawarkan, kami berharap konsumen dapat memiliki kendaraan listrik GAC dengan rasa tenang, percaya diri, dan tanpa beban,” ujar Andry.

Sebagai penawaran utama, GAC Indonesia menghadirkan paket Masterpiece Comfort Deals senilai lebih dari Rp150 jutaan, disesuaikan dengan karakter masing-masing model.

yang pertama, Family Comfort Deals ditujukan bagi konsumen yang mengincar AION Y Plus. Dan. Explorer Comfort Deals untuk pengguna yang menginginkan AION V sebagai SUV listrik adventure.

Selanjutnya, Dynamic Urban Comfort Deals mempermudah konsumen perkotaan memiliki AION UT, lengkap dengan hadiah langsung dashcam untuk mendukung penggunaan harian.

Sementara itu, untuk segmen premium, Mastercrafted Comfort Deals ditawarkan bagi calon pengguna Hyptec HT, SUV listrik kelas atas dari GAC.

Selain itu, GAC Indonesia juga menghadirkan Smart Leasing Deals, program pembiayaan yang dirancang untuk memberikan fleksibilitas maksimal. 

Paket ini mencakup DP mulai 10%, bunga 0%, cicilan ringan mulai tiga jutaan, skema fleksibel 50:50, tenor hingga 7 tahun, hingga gratis asuransi ban. Seluruh fasilitas ini ditujukan untuk membuat kepemilikan EV lebih nyaman, terjangkau, dan bebas kekhawatiran.

Konsumen yang melakukan pemesanan kendaraan selama GJAW 2025 juga berkesempatan mendapatkan voucher Lucky Dip serta promo khusus pembelian wall charger dan portable charger untuk pembeli AION UT. 

Penawaran ini diharapkan mampu memberikan nilai tambah bagi pengunjung sepanjang pameran berlangsung.