SPORT
Atai Atlet Sambo Tapin Jegal Tuan Rumah Raih Medali Porprov XII Kalsel
apakabar.co.id, TANAH LAUT - Atlet Sambo Kabupaten Tapin, Muhammad Rizky Fadillah, menjegal langkah tuan rumah menambah medali ajang Porprov XII Kalsel di Kabupaten Tanah Laut.
Atai, sapaan akrab Rizky Fadillah, menjadi lawan kuat bagi Lukman atlet Sambo Kabupaten Tanah Laut saat berhadapan di semifinal kelas 88 kg.
Petarung Tapin ini mendominasi permainan. Atai menunjukkan performa yang agresif sejak awal pertandingan dengan gaya teknik gulat.
Gerakan Atai lincah. Sedangkan semua percobaan serangan Lukman berhasil diantisipasinya.
Kesabarannya berbuah manis. Peluang bantingan dimanfaatkan Atai sehingga berhasil mendapatkan poin lebih dulu 2:0.
Menyusul, Atai langsung melancarkan serangan senyap saat bergelut di area bawah. Kuncinya membuat Lukman mengambil keputusan untuk melakukan tap out.
Lukman selaku tuan rumah harus rela tak naik podium, karena ambisinya dijegal Atai. Begitupun pendukungnya yang ada di lapangan.
Langkah Atai hanya sejauh itu. Ia tertahan di peringkat tiga, hanya membawa medali perunggu untuk dibawa pulang.
Sementara itu, Pelatih Persatuan Sambo Indonesia (Persambi) Tapin Muhammad Fuad memberikan apresiasi kepada pihak lawan, karena memberikan penampilan yang menarik.
Ia pun mengajak seluruh insan Sambo di Kalimantan Selatan agar mengangkat cabang olahraga ini eksis. Sehingga kedepan Sambo lebih banyak peminat.
"Olahraga Sambo ini tergolong baru di Kalsel. Porprov XII ini adalah yang kali kedua diadakan, kita harapkan melalui ajang ini bisa meningkatkan kualitas atlet maupun cabor," ucapnya.
Editor:
RAIKHUL AMAR
RAIKHUL AMAR
