SPORT

Indra Sjafri Tegaskan Pemain Abroad Belum Pasti Tampil di SEA Games 2025

pelatih timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri. Foto: timnasindonesia
pelatih timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri. Foto: timnasindonesia
apakabar.co.id, JAKARTA - Pelatih Timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, meluruskan kabar mengenai keikutsertaan para pemain abroad dalam skuad Garuda Muda untuk SEA Games 2025 Thailand.

Meski enam pemain yang berkarier di luar negeri masuk radar tim pelatih, Indra menegaskan bahwa belum ada satu pun yang dipastikan tampil, mengingat SEA Games bukan bagian dari kalender resmi FIFA.

Hal itu disampaikan Indra usai laga uji coba kedua timnya melawan Mali U-22 yang berakhir imbang 2-2 di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (18/11) malam.

“Saya harus klarifikasi. Semua pemain abroad karena SEA Games ini bukan FIFA Match Day, saya belum bisa memastikan bahwa mereka benar-benar nanti akan bergabung,” ujar pelatih berusia 62 tahun tersebut.


Tiga pemain Belanda menjadi sorotan utama karena tergabung dalam pemusatan latihan (TC) tahap kedua adalah Ivar Jenner (FC Utrecht), Mauro Zijlstra (FC Volendam), dan Dion Markx (TOP Oss).

Ketiganya hadir di TC, namun menurut Indra, keberadaan mereka di sesi latihan tidak otomatis menjamin izin dari klub masing-masing untuk tampil di turnamen bulan depan.

Selain tiga nama tersebut, PSSI juga sedang memperjuangkan tiga pemain abroad lain untuk memperkuat Indonesia di SEA Games yaitu Marselino Ferdinan (AS Trencin, Slovakia), Adrian Wibowo (Los Angeles FC, Amerika Serikat), dan Tim Geypens (FC Emmen, Belanda).

Indra mengungkapkan bahwa Ketua Umum PSSI Erick Thohir tengah aktif menjalin komunikasi dengan klub-klub luar negeri itu untuk mendapatkan pelepasan pemain.

“PSSI, dalam hal ini Pak Ketua Umum dengan timnya, sedang mencoba. Surat resmi juga sudah kita sampaikan ke klub masing-masing. Mudah-mudahan hal baik bisa kita dapatkan,” kata Indra. “Jadi jangan dulu bilang Ivar atau Marselino sudah pasti. Belum pasti. Kami akan merilis jika surat balasan dari klub sudah resmi,” lanjutnya.

Namun, sehari sebelumnya, Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, memberikan pernyataan yang lebih optimistis. Ia menyebut tiga pemain Belanda, Ivar, Mauro, dan Dion, sudah mendapatkan lampu hijau dari klub mereka untuk bermain di SEA Games.

“Semuanya yang ada sekarang ini kami sudah komunikasi dengan klub masing-masing. Insyaallah hasilnya sangat positif, karena memang sejak awal sudah dibicarakan,” kata Sumardji.

Bahkan, ia memastikan Marselino Ferdinan akan bergabung dengan skuad di Thailand. Menurutnya, klub AS Trencin telah memberikan sinyal positif terkait pelepasan sang pemain.

“Komunikasi kami dengan klubnya Marselino sangat positif. Kami sudah menjadwalkan Lino berangkat dari klubnya pada akhir November ini,” ujar Sumardji.


Perbedaan pernyataan antara Indra dan BTN mencerminkan dinamika negosiasi yang masih berjalan. Tanpa status FIFA Match Day, klub-klub tak berkewajiban melepas pemain, sehingga PSSI harus melakukan pendekatan yang lebih intensif.

Sementara itu, skuad Timnas U-22 terus menjalani TC dan uji coba sebagai persiapan menuju SEA Games. Indra menegaskan bahwa meski berharap pemain abroad bisa hadir, tim pelatih tetap memprioritaskan pemain lokal yang tengah dipantau dalam dua gelombang TC.

“Siapa pun yang datang nanti harus siap. Kalau pun mereka tidak dilepas, kami punya solusi lain. Yang penting para pemain di dalam negeri harus siap bersaing,” tuturnya.