EKBIS
Percepat Ekosistem Halal dengan Percepatan Layanan Halal
apakabar.co.id, JAKARTA - Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Ahmad Haikal Hasan menegaskan pentingnya penguatan ekosistem halal nasional melalui kepatuhan dan percepatan layanan halal.
“Kita harus Go Halal. Dengan tertib halal maka ekosistem halal kita akan kuat,” kata Haikal dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (26/11).
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa potensi ekonomi halal dunia sangat besar, dengan nilai transaksi mencapai lebih dari Rp21 ribu triliun.
Ia menilai potensi tersebut seharusnya mampu dimaksimalkan Indonesia melalui inovasi, kolaborasi dan akselerasi sertifikasi halal.
“Halal adalah bagian dari gaya hidup, (membawa nilai) transparansi dan kepercayaan,” ujar dia.
Namun, Haikal juga tidak menampik bahwa Indonesia masih tertinggal dari beberapa negara yang telah lebih dahulu mengembangkan industri halal secara serius dan terstruktur.
Oleh karena itu, Haikal menilai Indonesia perlu memperkuat langkah agar tidak tertinggal dalam kompetisi global yang semakin kompetitif.
Selain memperkuat layanan standardisasi halal berbagai sektor usaha dan industri, terutama bagi pengusaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), BPJPH juga menjalin kerja sama dengan para pemangku kepentingan terkait, tak terkecuali perguruan tinggi.
Universitas Indonesia (UI) melalui UI Halal Center dalam ajang UI Halal Expo 2025, sebut Haikal, menjadi salah satu bentuk kontribusi nyata perguruan tinggi dalam memperkuat ekosistem halal yang kredibel dan inklusif.
“Kegiatan seperti ini sangat penting untuk membangun ekosistem halal yang kuat dan berkelanjutan,” ujar dia.
Pada kesempatan tersebut, Haikal bersama Ketua UI Halal Center Yon Machmudi juga menyerahkan secara simbolis rompi Pendamping Proses Produk Halal (PPH) bagi para pendamping di bawah binaan LP3H UI Halal Center.
Editor:
BETHRIQ KINDY ARRAZY
BETHRIQ KINDY ARRAZY

