Sport  

Hasil Akhir Putaran Pertama SEA V League 2024: Indonesia Runner-up, Thailand Juara

Timnas bola voli putra Indonesia (hijau) saat menghadapi Vietnam pada pertandingan terakhir putaran pertama SEA V League 2024 di Ninoy Aquino, Manila, Filipina, Minggu (18/7). Foto: PBVSI

apakabar, JAKARTA – Timnas voli putra Indonesia harus puas menempati posisi runner-up pada putaran pertama SEA V League 2024.

Kepastian itu usai pasukan Merah Putih itu berhasil menang dramatis atas  Vietnam dengan skor 3-2 (21-25, 25-21, 19-25,  25-22, 15-12) di Ninoy Aquino Stadium, Manila, Filipina, Minggu (18/8). 

Dengan mengalahkan Vietnam, maka Indonesia mengantongi dua kemenangan dalam tiga pertandingan pada putaran pertama SEA V League 2024 ini. 

Sebelumnya, Indonesia berhasil mengalahkan Filipina 3-1 (23-25, 25-19, 25-11, 25-21), Sabtu (17/8), setelah dikalahkan Thailand 0-3 (21-25, 23-25, 20-25),  Jumat (16/8). 

Hasil ini membuat Indonesia dipastikan gagal menjuarai putaran pertama SEA V League 2024 setelah hanya mendulang dua kemenangan dan mengumpulkan lima poin.

Gelar juara sudah pasti milik Thailand yang sudah menang tiga kali dengan sembilan poin, termasuk menang lawan Filipina 3-0 (28-26, 25-14 dan 25-16), Minggu (18/8) malam WIB.

Dengan begitu, Indonesia harus puas mengakhiri putaran pertama sebagai runner-up dan gagal mempertahankan gelar juara putaran pertama SEA V League yang diraihnya pada tahun lalu. 

Meski begitu, dua kemenangan atas Filipina dan Vietnam diharapkan menjadi modal positif bagi Indonesia untuk melakoni putaran kedua yang akan digelar di Yogyakarta pada 23-25 Agustus mendatang. 

 

36 kali dilihat, 2 kunjungan hari ini
Editor: Raikhul Amar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *