AISI Optimis IMOS 2024 Bantu Capai Target Penjualan Motor di Indonesia

Indonesia Motorcycle Show atau IMOS 2024 akan digelar pada 30 Oktober sampai 3 November di ICE, BSD City, Tangerang - apakabar.co.id
Indonesia Motorcycle Show atau IMOS 2024 akan digelar pada 30 Oktober sampai 3 November di ICE, BSD City, Tangerang. Foto: dok. Seven Event

apakabar.co.id, JAKARTA – Pameran khusus sepeda motor, Indonesia Motorcycle Show atau IMOS 2024, akan kembali digelar pada 30 Oktober sampai 3 November di ICE, BSD City, Tangerang.

Pameran ini akan menggunakan area pamer yang lebih luas yang dibalut dengan penampilan berbagai inovasi dan teknologi terbaru dari industri sepeda motor.

Sigit Kumala, Ketua Bidang Komersial Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI) sekaligus Ketua Penyelenggara IMOS, menegaskan bahwa pameran kali ini menjadi upaya untuk mendukung pertumbuhan industri sepeda motor di Indonesia.

“Kami yakin IMOS 2024 dapat menjadi dorongan yang dibutuhkan untuk mencapai target yang telah ditetapkan,” kata Sigit dalam siaran resminya, Selasa (20/8).

Untuk diketahui, AISI menargetkan penjualan sepeda motor bisa mencapai angka 6,2 juta – 6,5 juta unit hingga akhir tahun ini.

Oleh karena itu, menurut Kukuh, kehadiran IMOS diharapkan dapat mendongkrak penjualan sepeda motor dan membantu mencapai target tersebut.

Adapun target penjualan tersebut, didasarkan dari data terbaru AISI, yang mana penjualan sepeda motor domestik sepanjang Januari hingga Juli 2024 mengalami pertumbuhan.

Pada semester pertama tahun ini, penjualan sepeda motor mencapai 3.769.838 unit, atau naik 2,54 persen bila dibandingkan periode yang sama di tahun lalu, yaitu 3.676.358 unit.

50 Merek Sepeda Motor di IMOS 2024

IMOS 2024 akan menghadirkan lebih dari 50 merek sepeda motor dari berbagai jenis, mulai dari berbahan bakar bensin, listrik, hingga model sport serta produk aksesori dan apparel.

IMOS tahun ini akan menampilkan berbagai inovasi dan beberapa tampilan baru dari para peserta pameran. Termasuk unit test ride yang hadir lebih inovatif.

Area test ride dirancang khusus agar pengunjung dapat merasakan performa dan fitur dari berbagai sepeda motor dengan teknologi terbaru.

Selain itu, IMOS 2024 juga akan menyuguhkan berbagai acara menarik, seperti kompetisi balap motor berbagai kelas, kuis interaktif, serta bazar berbagai merchandise dan aksesori eksklusif.

Tak ketinggalan kegiatan seminar dan edukasi tentang berkendara dan safety driving hingga program SIM dan STNK keliling.

Pameran ini juga akan menjadi tempat berkumpul yang tepat bagi para penggemar sepeda motor dan komunitas terkait.

39 kali dilihat, 1 kunjungan hari ini
Editor: Denny Firmansyah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *