News  

Ahmed Zaki Kembali Pimpin Golkar DKI Jakarta, Calon Tunggal di Musda XI

Pembukaan Musyawarah Daerah (Musda) XI Partai Golkar DKI Jakarta, di Hotel Sultan, Jakarta, Rabu (23/7/2025).

apakabar.co.id, JAKARTA – Ahmed Zaki Iskandar dipastikan kembali menjabat sebagai Ketua DPD I Partai Golkar DKI Jakarta untuk periode 2025–2030. Kepastian ini muncul setelah Zaki menjadi satu-satunya calon yang lolos verifikasi administrasi dan faktual dalam Musyawarah Daerah (Musda) XI Golkar DKI Jakarta.

Ketua Panitia Pelaksana Musda, Basri Baco, menyampaikan bahwa kinerja Golkar Jakarta dalam Pemilu 2024 mengalami lonjakan signifikan. Partai berlambang pohon beringin itu berhasil meraih 10 kursi di DPRD DKI Jakarta periode 2024–2029, naik dari enam kursi pada periode sebelumnya.

“Dengan capaian ini, Golkar berhak menempati posisi di jajaran Pimpinan DPRD DKI Jakarta,” ujar Basri dalam pembukaan Musda XI di Hotel Sultan, Jakarta, Rabu (23/7/2025).

Musda tersebut dihadiri sejumlah tokoh nasional, antara lain Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia, Sekjen DPP Golkar Sarmuji, Bendahara Umum Sari Yuliati, Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung, Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo, serta para anggota DPR dan DPRD dari dapil Jakarta.

Basri optimistis jalannya Musda akan berlangsung cepat dan kondusif. Ia menyinggung kehadiran Wakil Ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG), Mustafa M. Radja, yang sebelumnya sempat mendaftarkan diri sebagai calon ketua, namun gagal lolos verifikasi faktual.

Mustafa hanya memperoleh satu surat dukungan (8,7 persen) dari total 12 pemilik suara. Padahal, syarat minimal pencalonan adalah 30 persen suara. Sementara itu, Zaki didukung oleh sembilan pemilik suara.

“Semoga Golkar Jakarta semakin solid dan Musda ini segera rampung. Kalau Mustafa sudah ada di ruangan ini, berarti proses Musda tidak akan lebih dari dua jam. Tepuk tangan untuk kanda Mustafa Radja,” ujar Basri yang disambut tepuk tangan para peserta.

12 kali dilihat, 12 kunjungan hari ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *